Saturday, March 28, 2015

Sejuknya di Kalimanis

Pemasangan mulsa pada tanaman durian
Lokasi pengembangan Program Penanganan Lahan Kritis dan Sumberdaya Air Berbasis Masyarakat (PLKSDA-BM) di kabupaten Blitar untuk tahun 2014 salah satunya adalah lahan yang berlokasi di dusun Tunggorono desa Kalimanis kecamatan Doko. Suatu desa di lereng Gunung Kelud bagian tenggara dan berdekatan dengan perbatasan antara kabupaten Blitar dengan Malang.

Monday, April 22, 2013

Lokasi Program Penanganan Lahan Kritis di Jawa Timur

Lokasi - lokasi Program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber Daya Air Berbasis Masyarakat (PLKSDA-BM) Propinsi Jawa Timur, sebagai berikut :

KABUPATEN BONDOWOSO
I. TAHUN 2012
  1. Blok Timur Gunung, Desa Pecalongan, Kec. Sukosari seluas 7,5 Ha
  2. Desa Nogosari, Kec. Sukosari seluas 10 Ha
  3. Desa Bandilan, Kec. Prajekan seluas 8 Ha
  4. Desa Banyuwulu, Kec. Wringin seluas 14,5 Ha

Wednesday, April 17, 2013

Sosialisasi Program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber Daya Air Berbasis Masyarakat


Tahun 2013, merupakan tahun kedua pelaksanaan Program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber Daya Air Berbasis Masyarakat (PLKSDA-BM) di Propinsi Jawa Timur.  Tahun pertama, 2012, peserta program PLKSDA-BM di Propinsi Jawa Timur ada 2 (dua) kabupaten, yaitu Kabupaten Bangkalan dan Bondowoso. Dan pada tahun kedua ini bertambah 3 (tiga) kabupaten : Kabupaten Jember, Probolinggo dan Blitar. Sedangkan tahun berikutnya, 2014, Propinsi Jawa Timur hanya bertambah 1 (satu) kabupaten saja, Kabupaten Ngawi.

Saturday, April 6, 2013

Verifikasi Lahan Calon Lokasi di Ngawi

Tim survey dan verifikasi dari jakarta sedang mengadakan sosialisasi dan penjelasan kepada Bappeda kab. Ngawi

Proses usulan calon lokasi program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber Daya Air Berbasis Masyarakat (PLKSDA-BM) tahun 2014, sudah ditindaklanjuti oleh Tim Survey dan Verifikasi Ditjen Bina Bangda Kemendagri. Setelah tanggal 8 Maret 2013 yang lalu, Bantek PLKSDA-BM Propinsi Jawa Timur mengadakan survey awal di semua lahan calon lokasi program yang diusulkan Pemerintah Daerah kabupaten Ngawi, kini survey sekaligus verifikasi dilakukan oleh Tim dari Jakarta.

Wednesday, March 20, 2013

Survey Calon Lokasi di Bangkalan

Sesuai tahapan sebelum suatu lahan di lokasi tertentu, terlebih dahulu diadakan verifikasi dan survey lahan yang diajukan sebagai calon lokasi program PLKSDA-BM. Seperti halnya di kabupaten Bangkalan ini. Lokasi yang diajukan adalah lahan di desa Suwa'an, kec. Modung dan desa Kajuanak, kec. Galis. Survey dilaksanakan tanggal 19 Maret 2012 dengan Tim Survey yang terdiri Bappeda Propinsi Jawa Timur, Bantek PLKSDA-BM Jawa Timur dan Bappeda Kab. Bangkalan

Tim survey mengadakan Koordinasi dengan Kepala Desa Suwa'an kec. Modung

Saturday, March 16, 2013

Survey lahan Ngawi untuk 2014

Kabupaten Ngawi merupakan salah satu kabupaten yang mengajukan menjadi pelaksana program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber daya Air Berbasis Masyarakat (PLKSDA-BM) tahun 2014. Persiapan pun dilakukan, baik pemenuhan persyaratan administrasi maupun usulan lahan yang akan dijadikan lokasi program.

Survey lokasi merupakan tahap awal yang dilaksanakn oleh tim survey yang terdiri dari Bappeda dan Bantek PLKSDA-BM Propinsi Jawa Timur. Sesuai dengan usulan, lokasi yang disurvey adalah lahan sekitar terminal kertonegoro Ngawi, Sumber Ngudal, desa Tawung dan desa/kec Bringin.



Wednesday, March 13, 2013

2013 : Kab. Blitar, Siap Laksanakan Penanganan Lahan Kritis di 5 Lokasi

Koordinasi dan diskusi bersama Bappeda, Dinas Kehutanan dan Perkebunan dengan Bantek PLKSDA-BM Propinsi Jawa Timur terkait pelaksanaan program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber Daya Air Berbasis Masyarakat tahun 2013 di Kabupaten Blitar

Persiapan Kabupaten Blitar dalam melaksanakan Program Penanganan Lahan Kritis dan Sumber Daya Air Berbasis Masyarakat tampaknya sudah dipersiapkan secara matang. Bappeda Kabupaten Blitar sebagai leading sector dan Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kab. Blitar sebagai teknis sudah mengadakan sosialisasi tingkat kabupaten bagi kelompok tani calon pelaksana program, aparat desa lokasi program dan pemerintah kecamatan. Hal ini sesuai monitoring yang dilaksanakan pada tanggal 11 Maret 2012 kemarin.